Lkd0w4E1RXeko9lO8B7b5aHwUYMeguVeq3zLAoHH

Pengalaman Kalibrasi di Aceh, Serunya Kerja Sambil Ditemani Secangkir Kopi Sanger

Pengalaman Kalibrasi di Aceh, Serunya Kerja Sambil Ditemani Secangkir Kopi Sanger

Permintaan jasa kalibrasi peralatan ukur instrumen dari berbagai instansi maupun perusahaan ternyata cukup banyak.

Order permintaan jasa kalibrasi tersebut bisa berdatangan dari berbagai wilayah di Indonesia.

Jasa kalibrasi sangat dibutuhkan lantaran instansi atau pemilik industri yang memiliki peralatan ukur instrumentasi ingin mengetahui seperti apa kondisi alat ukurnya.

Disamping itu, kegiatan kalibrasi juga bermanfaat untuk menjaga kehandalan dan performa alat ukur.

Seperti permintaan jasa kalibrasi yang satu ini, salah satu customer jasa kalibrasi berikut berasal dari wilayah Aceh.

Ingin tahu selengkapnya seperti apa perjalanan saya melakukan pekerjaan kalibrasi peralatan instrumen di Aceh? Simak terus artikel berikut.

 

Pertama Kali Kalibrasi di Aceh

Tidak menyangka sekali jika menjadi seorang teknisi kalibrasi bisa memberikan pengalaman yang menyenangkan.

Salah satunya yakni berkesempatan dapat menginjakan kaki di Provinsi Aceh.

Padahal jika mengingat mundur ke belakang, tidak pernah terbayangkan sama sekali seperti apa pekerjaan kalibrasi.

Ternyata, setelah mendalami dan menekuni menjadi seorang teknisi kalibrasi untuk beberapa bidang peralatan instrumen, oh, sungguh sangat menyenangkan berada di dunia kalibrasi.

Terlebih lagi mendapat kepuasan tersendiri jika bisa melakukan kalibrasi peralatan instrumen untuk berbagai instansi ataupun industri yang berada di beberapa wilayah Indonesia.

Kini, menjadi seorang teknisi kalibrasi harus mampu dan siap untuk menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

 

Selain Kalibrasi, Ada Perasaan Lain Setiba di Aceh

Pertama kali bergabung untuk menjadi seorang teknisi kalibrasi, Aceh merupakan daerah di luar pulau Jawa yang pertama kali saya kunjungi.

Lokasinya berada pada titik paling barat di Indonesia yang terletak di ujung utara pulau Sumatra.

Jika melihat jarak, cukup jauh memang lokasi antara tempat tinggal saya di Pulau Jawa dengan Provinsi Aceh.

Ada perasaan lain yang saya rasakan ketika pertama kali menginjakan kaki di Aceh. Terharu bercampur dengan bahagia. Maklum, baru pertama kali melakukan perjalanan ke luar Pulau Jawa. 

Sambil mengucap rasa syukur di dalam hati, Alhamdulillah bahwa diri ini bisa berkesempatan untuk mengenal luasnya bumi Allah SWT.

Terlintas dalam fikiran, ternyata permintaan jasa kalibrasi bisa berasal dari wilayah yang jauh seperti Aceh ini.

Saya pribadi sangat senang jika permintaan jasa kalibrasi bisa hingga ke wilayah Aceh. Artinya, hal tersebut akan menaikan jumlah order dan mempercepat tercapainya target bulanan untuk laboratorium kalibrasi kami. 

 

Kalibrasi Peralatan Suhu, Stopwatch dan Jangka Sorong

Kegiatan kalibrasi yang saya lakukan di sini terdiri dari peralatan untuk bidang suhu, stopwatch dan jangka sorong.

Alat ukur instrumen tersebut tidak saya lakukan kalibrasi sendiri. Saya kerjakan bersama teman.

Kami datang satu tim ke Aceh untuk memenuhi permintaan jasa kalibrasi dari kota ini. Ada yang kompetensinya dibidang kalibrasi suhu, kalibrasi bidang tekanan, kalibrasi gaya dan kalibrasi massa.

Kebetulan saya ditugaskan untuk mengerjakan kalibrasi bidang suhu.   

Pada bidang suhu, saya mengerjakan kalibrasi Oven dan Hot Plate. Kemudian dilanjutkan kalibrasi Stop Watch dan juga Jangka Sorong.

Jumlah peralatan Oven dan Hot Plate yang dikalibrasi tidak terlalu banyak, begitu pun dengan Stop Watch dan Jangka Sorong.

Teman-teman lain ada yang mengerjakan kalibrasi timbangan dan juga bidang gaya & tekanan.

Semua proses pekerjaan kalibrasi berjalan dengan lancar. Alhamdulillah tidak ada kendala sedikitpun.


Kalibrasi Alat Sambil Ditemani Kopi Sanger

Nah ini yang paling menarik, kopi sanger.

Salah satu varian minuman kopi khas Aceh yang memadukan antara kopi dan susu kental manis.

Sepintas terlihat seperti kopi susu atau latte, tapi jangan salah.. ini bukanlah kopi susu biasa.

Saat mencicipi, rasanya itu sangat luar biasa menurut saya. Aromanya sungguh nikmat dan rasa kopi hitamnya tidak terlalu asam.

Terbayarkan sudah. Lelahnya kalibrasi jadi hilang setelah menyuruput kopi sanger bercita rasa tinggi ini.

Banyak yang mengatakan jika kopi sanger ini merupakan kopi yang termahsyur di Aceh. Kebayangkan seperti apa enaknya kopi sanger ini.

Untuk mendapatkan secangkir kopi sanger dengan cita rasa tinggi mesti dilakukan proses yang tidak biasa. Diperlukan ketelitian saat pembuatannya.

Sebetulnya, pengolahan kopinya dilakuan dengan proses roasting pada umumnya. Yang membedakan di sini yaitu ada pada kualitas kopi yang berasal dari Dataran Tinggi Gayo.

 

Berharap Bisa Kembali ke Aceh

Perjalanan yang menyenangkan.

Ini akan menjadi pengalaman menarik yang tidak bisa saya lupakan.

Semoga dikemudian hari bisa berkesempatan untuk mengunjungi kembali kota Aceh yang indah ini.

Menikmati secangkir kopi sanger sambil merasakan indahnya atmospher sudut-sudut kota Serambi Mekkah.

Artikel Terbaru